Jakarta (ANTARA News) - Manchester United mengalahkan Real Madrid lewat babak adu penalti dengan skor 2-1 dalam laga persahabatan pramusim International Champions Cup di Stadion Levi's, Santa Clara, California, Senin pagi waktu Indonesia.

Pertandingan digelar hingga babak adu penalti setelah kedua tim bermain seri 1-1 pada 90 menit waktu normal. United unggul 1-0 pada babak pertama, kemudian diimbang Real Madrid 1-1 berkat gol Casemiro.

Pada babak adu penalti, Madrid hanya menjaringkan satu gol dari tendangan Quezada setelah empat penendang lainnya gagal yaitu Mateo Kovacic, Oscar, Theo Hernandez, dan Casemiro.

Adapun MU berhasil mencetak dua gol dari sepakan Daley Blind dan Henrikh Mkhitaryan sehingga mereka dipastikan menang adu penalti dengan skor 2-1.

Dalam jalannya pertandingan, kedua tim sama-sama menerapkan tempo permainan yang lambat pada awal babak pertama. Peluang matang baru tercipta pada menit 42 melalui aksi Jesse Lingard yang menerobos barisan pertahanan Real Madrid kemudian melepaskan tendangan, namun tidak tepat sasaran.

Real Madrid juga mengancam gawang Manchester United dari aksi Luca Modric yang mengirimkan umpan ke kotak penalti, namun bola dihentikan oleh pemain bertahan Bailly pada menit 44.

Pasukan Jose Mourinho akhirnya memecah kebuntuan pada akhir babak pertama saat umpan Anthony Martial setelah melewati tiga pemain Madrid dimaksimalkan Lingard menjadi gol. Skor 1-0 menutup babak pertama.

Pada awal babak kedua, Real Madrid melakukan serangkaian pergantian pemain, salah satunya memainkan Casemiro dengan menarik keluar Toni Kroos.

Di sisi lain, Manchester United terpaksa menarik keluar Ander Herrera yang baru diturunkan pada awal babak kedua karena cedera pada menit 52.

Los Blancos akhirnya menyamakan kedudukan menjadi 1-1 berkat eksekusi penalti Casemiro menyusul pelanggaran Lindelof terhadap Theo Hernandez di menit 68.

Pada menit 83, Manchester United mendapatkan peluang emas dari umpan McTominay yang diarahkan kepada Fellaini yang berdiri bebas di mulut gawang Madrid, sayang sontekan gelandang Belgia itu melambung.

Skor imbang 1-1 hingga akhir 90 menit memaksa pertandingan dilanjutkan ke babak adu penalti yang dimenangkan MU dengan skor 2-1, demikian laporan pertandingan Skysports.

Susunan pemain

MU (4-2-3-1): Romero; Fosu-Mensah, Bailly, Jones, Darmian; Fellaini, Carrick; Lingard, A. Pereira, Martial; Rashford.
Cadangan: De Gea, J. Pereira, Blind, Lindelof, Mitchell, Smalling, Tuanzebe, Valencia, Herrera, McTominay, Mkhitaryan, Pogba, Lukaku.

Real Madrid (4-3-3):
Navas; Carvajal, Varane, Nacho, Marcelo; Modric, Kroos, Isco; Lucas, Bale, Benzema.
Cadangan: Dani Gomez, Feuillassier, Oscar, Manu, Quezada, Casilla, Casemiro, Hernandez, Kovacic, Mayoral, Yanez, Tejero, Zidane, Hakimi.

Penerjemah: Alviansyah P
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2017