London (ANTARA News) - Saham-saham Inggris berakhir lebih tinggi pada Kamis (20/7), dengan indeks acuan FTSE-100 di London naik 0,77 persen atau 56,96 poin menjadi 7.487,87 poin.
Ashtead Group, perusahaan penyewaan peralatan industri Inggris, melonjak 3,07 persen, merupakan peraih keuntungan terbesar (top gainer) di antara saham-saham unggulan atau "blue chips".
Diikuti oleh saham Provident Financial dan Next yang masing-masing meningkat sebesar 3,06 persen dan 2,80 persen.
Di sisi lain, maskapai penerbangan berbiaya rendah Inggris EasyJet menjadi saham dengan kinerja terburuk (top loser) dalam saham-saham unggulan, dengan nilainya jatuh 5,92 persen.
Diikuti oleh International Consolidated Airlines Group, perusahaan induk penerbangan multinasional, merosot 3,88 persen, dan Anglo American, perusahaan pertambangan multinasional, turun 2,87 persen.
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2017