New York (ANTARA News) - Bursa saham Wall Street ditutup bervariasi pada Selasa (Rabu pagi WIB), dengan Nasdaq berakhir di rekor tertinggi, karena investor memilah-milah sejumlah laporan laba kuartalan perusahaan yang tercatat di pasar modal (emiten).
Indeks Dow Jones Industrial Average berakhir turun 54,99 poin atau 0,25 persen menjadi 21.574,73 poin. Indeks S&P 500 menambahkan 1,47 poin atau 0,06 persen menjadi ditutup pada 2.460,61 poin. Indeks Komposit Nasdaq naik 29,87 poin atau 0,47 persen menjadi berakhir di 6.344,31 poin.
Indeks Komposit Nasdaq didukung dengan kuat pada Selasa (18/7) setelah saham Netflix melonjak lebih dari 14 persen ke level tertinggi sepanjang masa.
Perusahaan video dalam jaringan atau "online" tersebut mengatakan bahwa pihaknya menambahkan 5,2 juta keanggotaan selama kuartal kedua.
Perusahaan media sosial Facebook juga mencapai rekor tertinggi harian (intraday) pada Selasa (18/7).
Sementara itu, raksasa Wall Street Goldman Sachs melaporkan laba 3,95 dolar AS per saham pada Selasa (18/7) pagi, mengalahkan perkiraan pasar 3,39 dolar AS per saham. Pendapatan Goldman sebesar 7,89 miliar dolar AS turun dari 7,93 miliar dolar AS, namun mengalahkan ekspektasi 7,52 miliar dolar AS.
Namun, bank tersebut melaporkan penurunan pendapatan perdagangan sebesar 17 persen, yang paling curam dari bank besar manapun untuk melaporkan laba kuartal kedua.
Saham Goldman turun lebih dari dua persen dan telah kehilangan lima persen tahun ini setelah melonjak lebih dari 30 persen menyusul pemilihan presiden AS.
Bank of America juga membukukan hasil kuartalan yang mengalahkan ekspektasi. Namun, sahamnya juga tertekan oleh penurunan pendapatan perdagangan sebesar sembilan persen. Saham bank turun 1,5 persen setelah laporan laba tersebut.
Para investor sedang menunggu lebih banyak laporan laba emiten pekan ini. Menurut S&P Capital IQ, laba secara keseluruhan diperkirakan tumbuh sebesar 6,2 persen pada kuartal ini. Laba pada kuartal pertama naik sekitar 15 persen, demikian Xinhua.
(UU.A026)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2017