Paris (ANTARA News) - Saham-saham Prancis berakhir lebih tendah pada Selasa (18/7), dengan indeks acuan CAC-40 di Paris turun 1,09 persen atau 56,90 poin menjadi 5.173,27 poin.

Sebanyak 37 saham dari 40 saham perusahaan-perusahaan besar pilihan mengalami penurunan harga.

Pembuat ponsel Nokia anjlok 3,31 persen, merupakan penderita kerugian terbesar (top loser) di antara saham-saham unggulan atau "blue chips".

Diikuti oleh saham produsen ban Prancis Michelin yang merosot 2,36 persen, dan perusahaan kimia Belgia Solvay kehilangan 1,71 persen.

Sementara itu, investor properti komersial Unibail-Rodamco naik 0,65 persen, merupakan peraih keuntungan terbesar (top gainer) dari saham-saham unggulan.

Diikuti oleh perusahaan konsultan teknologi informasi multinasional Prancis Cap Gemini yang bertambah 0,28 persen, dan perusahaan utilitas listrik multinasional Perancis Engie S.A. menguat 0,04 persen, demikian Xinhua.

(UU.A026)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2017