Phonix (ANTARA News) - Sedikit-dikitnya sembilan orang tewas tenggelam ketika berenang di sungai Arizona, kewalahan saat banjir bandang melanda, menyusul hujan deras di daerah itu, kata pejabat pada Minggu.
Pihak berwenang mencari setidak-tidaknya satu lagi korban hilang. Peristiwa itu terjadi pada Sabtu sore di sungai Verde di dekat wilayah Payson, sekitar 145 kilometer timur laut Phoenix, kata Ron Sattelmaier, kepala pemadam kebakaran dan penyelamatan setempat.
Media setempat melaporkan setidak-tidaknya dua anak-anak termasuk di antara korban tewas. Kantor Sheriff Gila County tidak merinci jatidiri korban atau yang hilang.
"Pencarian dan penyelamatan sedang dilakukan, melibatkan helikopter dari Departemen Keselamatan Masyarakat Arizona serta regu pemadam kebakaran setempat dan Dinas Kehutanan AS," kata Sheriff Adam Shepherd dalam pernyataan.
Badan Layanan Cuaca Nasional di Phoenix mengatakan bahwa sebagian besar wilayah Arizona berada dalam pengawasan terhadap kemungkinan banjir bandang hingga Senin malam, demikian Reuters melaporkan.
(Uu.Aulia/KR-AMQ)
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2017