Jakarta (ANTARA News) - Produsen pakaian dalam "Rider" meraup keuntungan sebesar Rp4 miliar selama pagelaran Jakarta Fair 2017.
"Penjualan mengalami kenaikan Rp500 juta dibanding Jakarta Fair sebelumnya," kata General Manager Mulia Knitting Factory, produsen "Rider", CH Budianto di Jakarta, Minggu.
Pada Jakarta Fair, Budianto mengatakan perusahaannya berusaha memenuhi keinginan pangsa pasar dengan memasarkan produk bagi kaum wanita.
"Kita perkenalkan produk untuk wanita," ujar Budianto.
Budianto menyatakan perusahaannya berupaya berinovasi dan menjaga mutu agar tetap dipercaya masyarakat sebagai produsen pakaian dalam.
"Ketika suatu produk dapat dipertahankan kualitasnya maka akan mudah mendapatkan pelanggan," ujarnya.
Dia menjelaskan daya beli masyarakat dipengaruhi mutu produk yang dihadirkan produsen agar tetap mendapatkan kepercayaan dari konsumen.
Budianto menambahkan perusahaannya juga merangkul seluruh segmen pangsa pasar mulai dari anak-anak hingga dewasa dan ekonomi menengah ke bawah.
(T.T014/B015)
Pewarta: Taufik Ridwan
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2017