Peluncuran dilakukan oleh Presiden PSM Rozaidi Jamil, didampingi Ketua Pengarah Perbadanan Kemajuan Film Nasional Malaysia (FINAS) Dato Fauzi Ayob, dan Pjs Ketua Umum Persatuan Artis Film Indonesia (PARFI) Soultan Saladin.
Rozaidi mengatakan hasil peluncuran nomor mobil khas seniman ini akan digunakan untuk mempererat persatuan seniman dan juga memberikan manfaat bagi para seniman di Malaysia sebaik mungkin.
"Masyarakat umum bisa mendaftar mulai esok 15 Juli 2017 hingga 20 Agustus 2017 di www.platus.my, yaitu agen yang dilantik oleh seniman untuk mengurus soal pendaftaran nomor khas ini dan segala informasi lanjut berkenaan harga," katanya.
Dia menyampaikan terima kasih kepada Perdana Menteri Malaysia Dato Sri Mohd Najib Tun Hj Abdul Razak atas kelolosan pengurusan nomor mobil khas seniman ini.
"Seniman juga mengucapkan ribuan terima kasih kepada Kementerian Pengangkutan Malaysia dan Jabatan Pengangkutan Jalan atas kerja sama yang amat baik," katanya pula.
Dia mengatakan program ini merupakan bentuk tanggung jawab sosial yang diberikan JPJ untuk melaksanakan program kebaikan, kesukarelawanan, kerja sama artis dan pihak pengangkutan jalan.
Sebelumnya, JPJ sudah mengeluarkan beberapa nomor pendaftaran khas kepada badan bukan pemerintah dan juga perusahaan.
Harga pelat nomor kendaraan yang ditawarkan untuk umum antara RM 3.000 ringgit malaysia (RM) hingga RM 250.000.
Pewarta: Agus Setiawan
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2017