Athena (ANTARA News) - Kapten AC Milan, Paolo Maldini, menyamai rekor Francisco Gento tampil delapan kali di final iga utama sepakbola Eropa ketika dia bermain melawan Liverpool pada final Liga Champion, Rabu waktu setempat.
Sementara itu, kiper Liverpool, Pepe Reina, juga mencatatkan rekornya dengan menjadi satu-satunya anak ketiga yang mengikuti jejak ayahnya tampil di final Piala Eropa/Liga Champion sejak kompetisi itu dimulai pada musim 1955-56, demikian tulis Reuters.
Maldini dengan usianya 38 tahun lebih 331 hari menjadi pemain tertua sekaligus kapten tertua yang tampil di final.
Sedangkan Gento tampil ketika Real Madrid menang di final Piala Eropa pada 1956, 1957, 1958, 1959, 1960 dan 1966 dan juga saat timnya kalah di tahun 1962 dan 1964.
Maldini tampil saat Milan menang pada 1989, 1990, 1994 dan 2003 dan saat timnya kalah dalam final pada 1993, 1995 dan 2005.
Sementara itu kiper Reina mengikuti Maldini sebagai satu-satunya anak ketiga yang mengikuti jejak ayahnya tampil di final.
Miguel Reina pernah bermain untuk tim Atletico Madrid saat pertandingan balasan kalah dari Bayern Munich pada 1974.
Ayah Paolo Maldini, Cesare menjadi kapten Milan ketika mereka menjadi klub Italia pertama yang memenangi Piala Eropa pada 1963 di Wembley.
Ayah dan anak lainnya yang bermain di final adalah Manuel Sanchis dan anaknya Manolo, yang bermain untuk Real pada 1966 dan sebagai pemain pengganti pada 2000. Keduanya berakhir dengan memenangi medali. (*)
Copyright © ANTARA 2007