London (ANTARA News) - Liverpool dapat menangani tekanan memainkan pertandingan pembukaan Liga Inggris mereka dan ambil bagian di playoff Liga Champions di pekan yang sama, sebab mereka memiliki skuat yang lebih kuat dibanding musim lalu, kata manajer Juergen Klopp.
Liverpool finis di peringkat keempat pada liga membuat mereka mengamankan tiket ke putaran playoff untuk Liga Champions musim depan, leg pertama akan diselenggarakan pada 15-16 Agustus, sedangkan leg kedua akan dimainkan pada pekan selanjutnya.
Klub Merseyside itu memulai musim liga mereka pada 12 Agustus di markas Watford, dan Klopp meyakini bahwa mereka dapat mencatatkan awal yang bagus dan kembali ke Liga Champions setelah dua musim.
"Kita semua tahu dalam beberapa pekan bahwa kami memiliki pertandingan-pertandingan kualifikasi ini dan akan ada tekanan terhadap pertandingan," kata Klopp kepada situs resmi klub. "Namun sekarang kami memiliki waktu untuk melakukan persiapan untuk ini dan kami harus menggunakan basis yang kami ciptakan tahun lalu."
"Kami sekarang adalah salah satu dari empat tim terbesar di Inggris, maka sekarang kami ingin mempertahankan situasi ini dan bekerja dengannya dan berkembang."
"Skuad akan semakin kuat tahun ini dibanding tahun lalu. Itulah alasan untuk optimisme sebenarnya."
Pasukan Klopp akan memulai persiapan pramusim mereka dengan memainkan pertandingan persahabatan melawan tim non-liga Tranmere Rovers pada 12 Juli, demikian Reuters.
(Uu.H-RF)
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2017