Bandung (ANTARA News) - Persib Bandung mampu menang tipis atas PSM Makassar dengan skor 2-1 dalam laga lanjutan kompetisi Gojek-Traveloka Liga 1 yang digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Rabu malam.

Gol Persib dicetak Shohei Matsunaga pada menit ke-38, dan Atep pada menit ke-54. Sedangkan PSM mampu memperkecil keunggulan melalui Jan Pluim pada menit ke-71.

Sejak peluit babak pertama dibunyikan, kedua kesebelasan langsung menampilkan permainan terbuka. Jual beli serangan dilakukan masing-masing klub melalui para penyerang mereka.

Maung Bandung mendapat kesempatan pertama pada menit ke-2 melalui tendangan sudut. Namun sayang, umpan yang dilesakkan Dedi Kusnandar belum dapat dikonversi menjadi gol oleh para penyerang Persib.

Sebaliknya, PSM Makassar memulai serangan lewat kreator mereka, Jan Pluim. Melalui umpan-umpannya, membuat lini pertahanan Persib harus bekerja keras mengawal para pemain depan Juku Eja yang sudah menunggu di dalam kotak penalti.

Apalagi lini depan PSM dihuni para pemain mumpuni seperti Ferdinand Sinaga dan penyerang jangkung Reinaldo yang selalu bergerak aktif mencari ruang kosong.

Maung Bandung sempat membuat beberapa peluang melalui Mega bintangnya, Michael Essien, melalui sundulan serta sontekan di depan mulut gawang Syaiful. Namun, peluang-peluang tersebut belum bisa dikonversi menjadi gol.

Di kubu lawan, tidak ada serangan berarti yang mampu mengancam gawang I Made, serangan-serangan mereka selalu mentah di kaki pemain bertahan Persib yang dikomandoi Vladimir Vujovic.

Tujuh menit sebelum babak pertama berakhir, Shohei Matsunaga berhasil memecahkan kebuntuan setelah sontekannya merobek gawang Syaiful, hasil kreasi umpan mendatar Supardi, Persib unggul 1-0.

Hingga Wasit Agus Fauzan Arifin meniup peluit babak pertama, skor tetap bertahan 1-0 untuk keunggulan Persib atas PSM Makassar.

Awal babak kedua, PSM yang saat ini memimpin klasemen, langsung meningkatkan intensitas permainan dan langsung menggebrak pertahanan Persib.

Tak ingin kehilangan muka dihadapan ribuan pendukung, Persib tetap mempertahankan tempo. Hasilnya, pada menit ke-54 melalui kapten tim, Atep, memaksa kiper Syaiful harus memungut bola untuk kedua kalinya. Tendangan kerasnya dari dalam kotak penalti membuat Persib memperlebar jarak menjadi 2-0.

Usai gol kedua, Persib tetap mendominasi pertandingan. Disiplinnya lini pertahanan Persib, memaksa para pemain PSM hanya bisa melepaskan tendangan di luar kotak penalti. Namun dari beberapa percobaan, tidak ada satupun yang mampu mengancam gawang I Made.

Keasyikan menyerang, lini pertahanan Persib kehilangan konsentrasi. Di menit ke-71 Jan Pluim yang menjadi selalu merepotkan lini pertahanan "Pangeran Biru", mampu memperkecil ketertinggalan melalui sepakan keras dari luar kotak penalti, skor berubah 2-1 Persib.

Hingga peluit panjang dibunyikan skor tetap tidak berubah untuk keunggulan Persib. Dengan kemenangan ini, Persib merangsek ke posisi 10 dan terpaut 4 poin dengan pimpinan klasemen.

Susunan Pemain

Persib Bandung: I Made Wirawan, Achmad Jufriyanto, Supardi, Tony Sucipto, Vladimir Vujovic, Atep (C), Dedi Kusnandar, Kim Jefrey Kurniawan, Michael Essien, Shohei Matsunaga, Tantan

Cadangan: M. Natsir Fadhil, Henhen Herdiana, Jajang Sukmara, Wildansyah, Hariono, Raphael Maitimo, Fulgensius Billy Paji Keraf


PSM Makassar: Syaiful, Fathul Rachman, Hamka Hamzah (c), Steven Renaud Anthony Paulle, Zulkifli Syukur, Arfan, Marc Anthony Klok, Willem Jan Pluim, Ferdinand Sinaga, M. Rahmat, Reinaldo Elias.

Cadangan: Deny Marcel, Hendra Wijaya, Nurhidayat, Reva Adi Utama, Ardan Aras, Ghozali Muharam Siregar, Rizky Pellu.

Pewarta: Asep F
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2017