Washington (ANTARA News) - Militer Amerika Serikat mengkonfirmasi pada Senin malam (3/7) bahwa Korea Utara kembali melakukan uji coba rudal.
Komando Pasifik militer AS mengungkapkan rudal jarak menengah berbasis di darat tersebut terlacak selama 37 menit dan mendarat di Laut Jepang.
Rudal tersebut tidak menimbulkan ancaman terhadap kawasan Amerika Utara, menurut keterangan komando, sebagaimana dikutip dari Kantor Berita AFP.
"Kami bekerjasama dengan para mitra antarlembaga untuk melakukan penyelidikan lebih jauh. Kami terus memantau tindakan Korea Utara secara saksama. Komando Pasifik AS tetap berkomitmen penuh terhadap keamanan para sekutu kami di Republik Korea (Korea Selatan) dan Jepang," menurut pernyataan komando.
Penerjemah: Try Reza Essra
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2017