Cirebon (ANTARA News) - Minibus Grand Livina masuk parit di jalur Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) KM 164 Majalengka, Jawa Barat diduga karena pengemudi lalai dan kurang berhati-hati.
"Kendaraan tersebut masuk ke dalam parit akibat lalai dan kurang kehati-hatian pengemudi," kata Kabid Humas Polda Jawa Barat Kombes Yusri Yunus melalui pesan yang diterima di Cirebon, Jumat.
Yusri mengatakan kejadian itu di area KM 164 Tol Cipali Majalengka pada pukul 19.45 WIB. Kendaraan yang masuk parit merupakan minibus Grand Livina warna hitam D-1942-CKB.
Dia menuturkan kendaraan tersebut membawa penumpang sebanyak lima orang. Atas kejadian itu dipastikan tidak ada korban jiwa.
Selanjutnya kendaraan itu langsung diderek oleh pihak Jasa Marga dengan dibantu oleh Kapolres Majalengka bersama anggota.
"Kejadian tersebut sudah ditangani sementara oleh Unit Lalu Lintas Polres Majalengka," ujarnya pula.
Kecelakaan itu dipastikan tidak mempengaruhi arus balik yang sedang berlangsung dan kendaraan di jalan Tol Cipali tetap lancar.
"Tidak mengganggu arus balik, karena kami tangani dengan cepat," kata Yusri pula.
Pewarta: Khaerul Izan
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2017