Jakarta (ANTARA News) - Kebakaran puluhan rumah di kanan kiri jalur Kereta Api (KA) di Duri Angke, Jakarta Barat, Selasa, mulai pukul 17.40 WIB telah menyebabkan melelehnya rel KA di kawasan itu.
"Saya dapat laporan dari Kepala Stasiun Kebayoran, pada beberapa titik relnya ikut meleleh di kawasan itu," kata Kahumas PT KA Daerah Operasi I Jakarta, Ahmad Sujadi saat dihubungi di Jakarta, Selasa.
Menurut Sujadi, kejadian kali ini adalah yang ketiga dan terparah karena Listrik Bagian Atas (LAA) dan persinyalan di jalur antara Stasiun Tanah Abang menuju Stasiun Kota itu, ikut terbakar.
"Akibatnya dua KRL (Kereta Rel Listrik) sempat terjebak dan kini telah ditarik ke Senen via Kampung Bandan," katanya.(*)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2007