Jakarta (ANTARA News) - Panitia Penyelenggara Asian Games atau "INASGOC" tahun 2018 mengharapkan 15 hingga 20 cabang olahraga menggelar kejuaraan uji coba Asian Games hingga akhir Desember 2017.

"Kami menargetkan penyelenggaraan itu kepada 20 cabang olahraga selain 10 cabang olahraga yang wajib sesuai rekomendasi Dewan Olimpiade Asia (OCA)," kata Direktur Deputi I INASGOC Muddai Maddang ketika dihubungi media di Jakarta, Selasa.

Muddai menjelaskan penyelenggaraan kejuaraan uji coba Asian Games terbagi dalam dua kategori. Kategori pertama yaitu kejuaraan uji coba untuk 10 cabang olahraga rekomendasi OCA. Sedangkan kategori kedua adalah 15-20 cabang olahraga termasuk 43 disiplin olahraga.

"Konsep penyelenggaraan kejuaraan uji coba untuk 15-20 cabang olahraga itu pun lebih sederhana seperti kejuaraan nasional atau kejuaraan tunggal cabang olahraga," kata Wakil Ketua Komite Olimpiade Indonesia (KOI) itu.

Penyelenggaraan kejuaraan uji coba untuk 20 cabang olahraga pada 2017 bertujuan untuk mengurangi beban penyelenggaraan kejuaraan uji coba Asian Games yang akan berlangsung pada Januari hingga Maret 2018.

Sementara, sepuluh cabang olahraga yang wajib menggelar kejuaraan uji coba Asian Games sesuai rekomendasi OCA harus mengundang peserta dari 10 negara lain Asia.

"Sejauh ini, cabang triathlon telah mengajukan diri untuk menggelar perlombaan di Palembang pada 20 Juli. Basebol dan sofbol berencana menggelar kejuaraan dunia pada Januari 2018," katanya.

Muddai mengatakan lokasi penyelenggaraan kejuaraan uji coba Asian Games akan disesuaikan dengan lokasi pertandingan saat Asian Games 2018. "Kami tidak memahami kalau sejumlah cabang olahraga akan menyesuaikan penyelenggaraan kejuaraan uji coba setelah gelanggang masing-masing cabang selesai," katanya.

Sebelumnya, Panitia Penyelenggara Asian Games (INASGOC) 2018 memutuskan Maret 2018 akan menjadi atas akhir penyelenggaraan Kejuaraan Uji Coba Asian Games 2018 yang berlangsung di Jakarta.

"Penyelenggaraan kejuaraan uji coba Asian Games pada Maret 2018 masih aman bagi kami untuk mengevaluasi kelemahan dan kekuatan penyelenggaraan Asian Games pada Agustus 2018," kata Ketua INASGOC Erick Thohir di Jakarta, Minggu.

Erick mengatakan kejuaraan uji coba bertujuan untuk mengevaluasi persiapan penyelenggaraan Asian Games dengan menggelar kejuaraan internasional 10 cabang olahraga pada November 2017 hingga Maret 2018.

"Durasi kejuraan uji coba untuk masing-masing cabang olahraga itu sekitar 10-15 hari. Tapi, kejuaraan uji coba itu tidak bertujuan prestasi olahraga kita," kata Erick.

(T.I026/M019)

Pewarta: Imam Santoso
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2017