Bengkalis, Riau (ANTARA News)- PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk kantor layanan Bengkalis yang beralamat di Jalan Ahmad Yani, Bengkalis, Provinsi Riau, siapkan Rp 2 miliar untuk penukaran uang baru pada lebaran Idul Fitri 1438 H.

"Kami sudah menyiapkan sejak Minggu lalu, dan hari ini sudah banyak nasabah kita yang menukarkan uang baru di BNI," kata Pimpinan BNI Bengkalis, Yon John, di Bengkalis, Rabu.

Dia mengatakan, uang pecahan baru ini keseluruhannya versi terbaru, diantaranya uang paling besar Rp 100 ribu, selanjutnya Rp 50.000, Rp 20.000, Rp 10.000, Rp5.000, Rp2.000 dan paling kecil Rp1.000.

"Semuanya uang versi terbaru, kecuali uang Rp20.000 masih versi lama, tergantung nasabah maunya yang mana, dan BNI sendiri dari dropping Bank Indonesia khusus untuk Bengkalis ada sekitar Rp2 miliar," katanya.

Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2017