Los Angeles (ANTARA News) - Raksasa hijau Shrek menguasai puncak box office dalam inkarnasi ketiganya pada akhir pekan lalu, dengan sekuel animasi anak-anak terbaru itu membukukan pemasukan sebesar 122,9 juta dolar, demikian menurut laporan industri Minggu. "Shrek the Third", dengan pelawak Mike Myers sekali lagi mengisi suara pemeran utama, mengalahkan "Spider-Man 3" di berbagai bioskop AS dan Kanada, kata pelacak box office Exhibitor Relations, seperti dilanasir AFP dan DPA. Namun demikian, film tentang manusia laba-laba itu masih menduduki tempat terhormat di peringkat kedua dengan pemasukan 28,5 juta dolar. Jadi secara keseluruhan dalam tiga pekan terakhir ini, "Spider-Man 3" telah mengantongi pendapatan sebesar 281,9 juta dolar. "Shrek the Third" juga mengungguli penampilan pembukaan "Shrek" pertama yang meraih Piala Oscar, yang hanya mencatat pemasukan 42 juta dolar dalam debut akhir pekannya pada 2001, dan "Shrek 2", yang terjual hanya 108 juta dolar saat pembukaannya pada 2004. Pada urutan ketiga box office Amerika Utara pada akhir pekan lalu adalah film sekuel lainnya,"28 Weeks Later", yang menyusul film thriller Inggris 2003, "28 Days Later", yang menggambarkan Inggris akan dihancurkan oleh virus mematikan. "28 Weeks Later" membukukan pemasukan 5,2 juta dolar pada pekan keduanya di gedung bioskop. Pengamat box office Exhibitor Relations memperkirakan bahwa 12 besar film utama membukukan pemasukan senilai 172,9 juta dolar pada akhir pekan lalu, 11,6 persen lebih tinggi ketimbang pekan yang sama pada tahun lalu. Blockbuster terbesar Apakah Shrek masih dapat mempertahankan keunggulannya di puncak pada akhir pekan mendatang masih menjadi tanda tanya. Soalnya, pada pekan depan sebuah sekuel laris lainnya, "Pirates of the Caribbean : At World`s End", akan melakukan debutnya pada Jumat pekan ini. "Spider-Man 3" dan "Shrek the Third" merupakan dua film blockbuster terbesar yang dirilis hingga sejauh ini pada tahun ini. Pada bulan-bulan mendatang Hollywood akan kebanjiran film-film sekuel, sehingga musim panas ini layak disebut sebagai "musim panas film sekuel" Hollywood. Pada Jumat pekan ini diperkirakan semua mata akan tertuju pada rilis film ketiga dari serial laris "Pirates of the Caribbean". Film lainnya adalah film kelima serial Harry Potter, "Harry Potter and the Order of the Phoenix" yang dijadwalkan akan dirilis pada 13 Juli. Kemudian George Clooney dan Brad Pitt akan kembali dengan film kejahatan "Ocean`s 13", sedangkan Matt Damon akan mengulangi perannya sebagai pembunuh Jason Bourne untuk ketiga kalinya dalam "The Bourne Ultimatum". Akan menyusul pula sekuel lainnya, seperti film action Bruce Willis "Die Hard 4", "Fantastic Four", "Evan Almighty" dan "Hostel 2". (*)
Copyright © ANTARA 2007