Namun sampai saat ini, kami belum mendapatkan konfirmasi itu"
Medan (ANTARA News) - Kepolisian Daerah Sumatera Utara belum memberikan konfirmasi mengenai penangkapan warga Kota Medan yang diduga terlibat jaringan teroris.

Kasubbid Penerangan Masyarakat Bidang Humas Polda Sumut AKBP MP Nainggolan yang dihubungi di Medan, Rabu, mengatakan, pihaknya belum dapat membenarkan atau membantah informasi tersebut karena belum mendapatkan informasi yang akurat.

Pihaknya sedang berupaya mencari informasi tersebut ke Satuan Brimob Polda Sumut yang biasanya dilibatkan dalam penangkapan anggota jaringan teroris atau kelompok radikal.

"Namun sampai saat ini, kami belum mendapatkan konfirmasi itu," katanya.

Sebelumnya, Detasemen Khusus Mabes Polri dikabarkan menangkap anggota jaringan teroris di sekitar kawasan Kecamatan Medan Denai, Rabu pagi.

Informasi yang didapatkan di Mapolda Sumut, anggota jaringan teroris tersebut ditangkap di sekitar Jalan Jermal, Kecamatan Medan Denai.

Setelah ditangkap, anggota jaringan teroris tersebut dibawa ke Mako Satuab Brimob Polda Sumut di Jalan Wahid Hasyim Medan.

Sejumlah jurnalis berupaya mendatangi Mako Satuan Brimob Polda Sumut untuk mengecek kebenaran informasi itu. Namun hingga pukul 18.00 WIB, belum didapatkan keterangan mengenai penangkapan itu.

Pewarta: Irwan Arfa
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2017