Duluth, Georgia (ANTARA News) - Pegolf dari Jepang, Ryuji Imada, yang belum pernah lewat dari urutan lima besar dalam turnamen golf tur PGA Amerika Serikat (AS), membukukan tiga di bawah par 69, Sabtu, untuk berada di urutan teratas turnamen Klasik ATT. Pegolf dari Amerika, Troy Matteson, juga membuat angka 69 untuk sama-sama berada di tempat teratas dan sama-sama mengawali permainan pada Sabtu dari posisi sama, memimpin dengan 10 angka. Mereka membukukan angka 13 di bawah 203 dan memimpin dua angka atas Camilo Villegas, yang membuat angka empat di bawah pada putaran ketiga itu. Matt Kuchar melakukan pukulan terarah ketika membuat delapan di bawah par 64 dan membuat jarak tiga angka, berada pada posisinya bersama Lee Janzen dan Zach Johnson. "Saya tidak menyangka permaian seperti itu dan saya tidak begitu grogi," kata Imada ketika ditanya tentang permainannya saat berada pada grup yang sama dengan Matteson, Minggu. "Saya tidur nyenyak semalam," kata Imada, "Troy dan saya merupakan teman lama. Kami duduk bersama dan berbicara. Saya rasa besok juga akan seperti ini." Imada dan Matteson sudah saling kenal sejak mereka bersekolah di tempat ini, di Georgia. Imada, yang lahir di Mihara, adalah pemain golf ketika sedang kuliah di Universitas Georgia dan Matteson bermain untuk saingan mereka di Georgia Tech University. (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007