London (ANTARA News) - Chelsea mengalahkan Manchester United 1-0 untuk memenangi final Piala FA, Sabtu, berkat gol penyerang Didier Drogba menjelang akhir perpanjangan waktu.
United, juara Liga Utama Inggris yang mencoba merebut gelar ganda, bermain lebih baik pada babak kedua dengan terciptanya dua peluang yang gagal dimanfaatkan kapten Ryan Giggs.
Gelandang Chelsea, Frank Lampard, mendapat satu-satunya peluang pada babak pertama yang membosankan ketika bola tendangan rendahnya berhasil ditangkap kiper Edwin van der Sar.
Para pendukung United mengira kebuntuan itu bisa dipecahkan beberapa saat sebelum 15 menit pertama perpanjangan waktu berakhir ketika Giggs menyodok bola umpan Rooney yang kemudian ditahan kiper Chelsea, Petr Cech. Meskipun sepertinya bola telah melewati garis gawang, tetapi wasit tidak menyatakan itu sebagai gol.
Pertandingan tersebut menjadi final Piala FA pertama di Stadion Wembley, yang baru selesai dipugar, setelah tahun 2000, demikian Reuters. (*)
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007