Jakarta (ANTARA News) - Festival Jakarta Great Sale resmi dibuka. Festival Jakarta Great Sale (FJGS) 2017 akan berlangsung selama enam minggu mulai 2 Juni hingga tanggal 12 Juli 2017.

"Ini merupkan rangkaian dalam rangka ulang tahun Jakarta. Dengan dukungan pemuh Pemprov DKI Jakarta, kami berharap ajang ini dapat sukses," kata Ellen Hidayat, Ketua Pelaksana FJGS 2017 dalam temu media pembukaan FJGS di Emporium Pluit Mall, Jumat.

Tahun ini, FJGS diikuti oleh 81 mall/ pusat belanja/ trade center, 40 pasar tradisional dan PD Jaya, 12 hotel dan para retailer yabg berada di dalam semua pusat belanja.

"Akan ada pameran kuliner dan handicraft bersama UKM/ pusat belanja. Tahun lalu 20 PD Pasar tahun ini 40. Ada pula 12 hotel yang ikut berpartisipasi. Tentunya, kami berharap tahun depan akan naik lagi," ujar Ellen.

Ajang ini diharapkan dapat menjadi salah satu upaya penggerak perekonomian Kota. Selain bertepatan dengan peringatan HUT DKI ke-490, FJGS jufa bertepatan dengan adanya kebugugan menjelang Idul Fitri dan liburan sekolah.

FJGS 2017 juga diharapkan akan menjadi salah satu daya tarik wisata, khususnya wisata belanja baik bagi wisatawan Nusantara maupun dari Mancanegara.


<iframe width="560" height="315" src="https://www.youtube.com/embed/v3z4a769rs8" frameborder="0" allowfullscreen></iframe>

Pembukaan FJGS 2017 menampilkan pagelaran musik dan tari bertajuk "Jakarta Pesta Belanje" yang ditampilkan oleh 150 pendukung acara dari Paduan Suara Voice of Indonesia dan Batavia Dancers.

Bertepatan dengan Pekan Pancasila, acara pembukaan FJGS 2017 diawali dengan menyanyikan bersama-sama lagu kebangsaan "Garuda Pancasila".

Acara menjadi semarak ketika para penari jaipong memasuki panggung yang kanan-kirinya dihiasi dengan patung ondel-ondel. Berbeda dari tari jaipong biasa, tari jaipong dalam pembukaan FJGS tersebut ini kental rasa modern dengan alunan musik yang nge-pop.

Para paduan suara kemudian menyanyikan lagu "Lenggang Jakarta". Selanjutnya, mereka juga membawakan lagu "Kembali ke Jakarta" yang dipopulerkan oleh Koes Plus.

Pengunjung kemudian diajak berdiri untuk bersama-sama menyanyikan lagu ciptaan Ismail Marzuki, "Rayuan Pulau Kelapa" yang dipandu oleh Ellen Hidayat.

Pagelaran pembukaan FJGS yang kental dengan budaya Betawi dan mengedepankan ciri khas DKI Jakarta tersebut mendapat apresiasi dari Sekretaris Daerah Provinsi DKI Jakarta, Saefullah, yang hadir mewakili Plt. Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat.

"Jakarta milik kita bersama ini harus menjunjung tinggi nilai-nilai Betawi, Perda-nya, Pergub-nya sudah ada, instruksi gubernur juga sudah ada, hari ini ternyata para teman-teman pendukung Great Sale sudah melakukan,"

"Karena itu saya mengapresiasi atas apa yang terjadi di ruangan ini," tambah dia.

Saefullah kemudian memukul Bedug yang menjadi penanda dibukanya ajang FJGS 2017.

Berbagai program acara menarik akan diadakan pada saat FJGS antara lain program belanja hingga tengah malam atau "Midnite Sale".

Tidak hanya menyajikan program-program belanja, FJGS 2017 juga menggalang kegiatan sosial. Bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia DKI Jakarta, Panitia FJGS 2017 akan mengadakan aksi Donor Darah Masal yang diadakan di 37 Pusat Belanja di Jakarta sepanjang FJGS berlangsung.

Pewarta: Arindra Meodia
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2017