Los Angeles (ANTARA News) - Aktor Inggris, Daniel Craig, akan istirahat sebentar dari tugasnya sebagai agen 007 untuk membintangi film drama-action Perang Dunia II tentang sekelompok pejuang perlawanan dalam menghadapi pasukan pendudukan Nazi, demikian dilaporkan Kamis. Craig, yang meraih nama harum berkat penampilannya yang apik sebagai inkarnasi terakhir James Bond di layar perak dalam "Casino Royale" tahun lalu, telah menandatangani kontrak untuk membintangi "Defiance", jurnal hiburan Daily Variety melaporkan, seperti dikutip AFP. Film tersebut diangkat dari kisah sejati dan akan disutradarai Edward Zwick, yang belum lama ini mencapai sukses box office dengan film petualangan dan action Leonardo DiCaprio, "Blood Diamond". "Defiance" menuturkan kisah empat empat bersaudara keturunan Yahudi yang tinggal di Polandia yang diduduki Nazi dan kerja sama mereka dengan para pejuang perlawanan Rusia dalam mengusir pasukan Nazi Jerman. Bintang Bond berambut pirang itu akan syuting film itu sebelum kembali dalam tugas utamanya sebagai agen rahasia ulung Inggris pada Nopember 2008, kata laporan itu. Daniel Wroughton Craig yang lahir pada 2 Maret 1968 di Chester, Inggris, merupakan aktor keenam yang memerankan agen rahasia James Bond. Ia melakukan debutnya sebagai tokoh itu pada 14 Nopember 2006, dalam film resmi Bond ke-21, "Casino Royale." (*)
Copyright © ANTARA 2007