Jakarta (ANTARA News) - Pernikahan Kate Middleton dan Pangeran William pada 29 April 2011 disaksikan orang-orang di penjuru dunia. Enam tahun kemudian, adiknya Pippa Middleton juga menyambut pangerannya sendiri, James Matthew, dalam upacara pernikahan ada 20 Mei 2017.

Kedua kakak beradik ini mungkin terlihat mirip dan sama-sama menikahi pria Inggris terkemuka, namun pernikahan mereka cukup berbeda bila kita membandingkan detil-detil kecil pada hari itu.

Seperti apa perbandingannya?

Lokasi: Kedua kakak beradik ini sama-sama menikah di gereja, namun pernikahan Pippa berada di pedesaan, tepatnya di St Mark's Church di Berkshire, Inggris. Letaknya 50 mil di luar London. Sementara pernikahan Kate berlangsung di jantung kota London, Westminster Abbey.

Jumlah tamu: Pernikahan Pippa dan James dihadiri sekitar 300 orang, sementara pernikahan kerajaan Kate dan William mengundang 1.900 tamu, dilansir E Online.

Mempelai pria: Pippa menikahi James Matthews, mantan pembalap profesional Inggris, manajer hedge fund dan pewaris gelar Laird of Glen Affric dari Skotlandia. Kate menikahi William Mountbatten-Windsor, pewaris takhta Inggris.

Gaun: Pippa mengenakan gaun renda rancangan Giles Deacon yang kabarnya bernilai 52.000 dolar AS. Sementara Kate mengenakan gaun indah buatan Alexander McQueen yang harganya lebih 400.000 dolar AS.

Resepsi: Resepsi pernikahan Pippa di rumah milik keluarga Middleton dihadiri 300 orang yang terdiri dari keluarga dan teman.Resepsi Kate berlangsung dua kali, pertama resepsi siang hari di Istana Buckingham dengan tuan rumah Ratu Elizabeth yang dihadiri 650 tamu. Pada malam hari, Kate dan William hanya mengundang 300 tamu yang merupakan teman-teman dekat mereka.

Kue pernikahan: Kue Pippa berasal dari Domino Purchase Cakes yang harganya 3.000 dolar AS. Di sisi lain, kue Kate dan William untuk dua resepsi dikabarkan bernilai 80.000 dolar AS.

Bunga: Menurut Mirror, harga bunga pernikahan Pippa berkisar 20.000 dolar AS. Total uang yang digelontorkan untuk bunga di pernikahan kerjaan sekitar 800.000 dolar AS.

Jangkauan: The New York Times memperkirakan ada 3 miliar orang yang menonton pernikahan kerajaan di televisi. Hanya 100 tamu yang menyaksikan pernikahan Pippa dan James.

Total biaya: Awalnya situs perencanaan pernikahan Bridebook memperkirakan biaya yang dihabiskan Pippa senilai 343.000 dolar AS.


Namun, The Sun melaporkan biaya pernikahan tersebut lebih dari 900.000 dolar AS. Ada juga yang berpendapat lebih dari 1 juta dolar AS. Kedengarannya mahal, tapi bila dibandingkan dengan pernikahan kerajaan ternyata tidak seberapa. Jumlah biaya yang dihabiskan untuk pernikahan kerajaan dikabarkan sekitar 26 juta dolar AS.

Penerjemah: Nanien Yuniar
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2017