Surabaya (ANTARA News) - Jumlah transfer dana (remittance) Tenaga Kerja Indonesia (TKI) melalui bank-bank di Jawa Timur (Jatim) pada triwulan pertama 2007 mencapai Rp589,122 miliar, atau turun sekitar 13,97 persen dibandingkan transfer triwulan IV/2006 senilai Rp684,81 miliar. Koordinator Bidang Bank Indonesia (BI) Surabaya, Mahmud, di Surabaya, Rabu, mengemukakan bahwa daerah yang menjadi tujuan pengiriman transfer dana terbesar adalah Surabaya senilai Rp71,90 miliar, kemudian Malang Rp68,33 miliar dan Bangkalan Rp48,37 miliar. Arab yang meupakan salah satu tujuan utama TKI dari Jatim, transfer dananya yang tertinggi dibandingkan negara lainnya, yakni sebesar Rp266,22 miliar, atau 45 persen dari total dana TKI yang ditransfer melalui bank-bank di Jatim. Negara-negara lainnya yang mengirimkan dana cukup besar adalah Malaysia Rp115,92 miliar, Taiwan Rp35,04 miliar, Hongkong Rp25,65 miliar serta Singapura Rp14,89 miliar. Komposisi negara-negara pengirim dana terbesar ke Jatim tersebut, masih sama dengan periode-periode sebelumnya, ungkap Mahmud. Sementara itu, dilihat dari pertumbuhan tahunan transfer dana ke Nganjuk mengalami pertumbuhan tertinggi, yakni sebesar 446,21 persen, diikuti Trenggalek dan Ngawi masing-masing 352,07 persen dan 237,70 persen. Sedangkan, daerah Tuban, Bojonegoro dan Sumenep mengalami penurunan terbesar masing-masing 86,28 persen, 59,02 persen dan 55,56 persen, katanya menambahkan. (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007