Bengkulu (ANTARA News) - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Muhadjir Effendy menyerahkan satu unit mobil bioskop keliling bagi Pemerintah Daerah Kabupaten Seluma, Provinsi Bengkulu, untuk digunakan sebagai sarana edukasi lewat film.

"Seluma belum memiliki bioskop jadi pengajuan proposal dari pemerintah daerah untuk penanaman nilai budaya melalui film produksi dalam negeri kami wujudkan lewat mobil bioskop keliling," kata Menteri Muhadjir di Seluma, Selasa.

Menteri mengatakan bioskop keliling itu akan memutar beberapa judul film yang sudah dibeli rekamannya oleh Pemkab Seluma.

Beberapa judul film tersebut antara lain "Laskar Pelangi", "Ayat-Ayat Hafalan Delisa", "7 Summer 10 Autumn", "Garuda di Dadaku", dan "Cokro Sang Guru Bangsa".

"Film-film seperti ini sangat baik ditonton oleh anak-anak kita untuk menumbuhkan rasa nasionalisme," katanya.

Kehadiran Mendikbud di Seluma juga untuk menyerahkan bantuan pendidikan lewat Program Indonesia Pintar (PIP) dengan menyerahkan Kartu Indonesia Pintar (KIP) kepada 374 orang siswa di kabupaten yang masih berstatus daerah tertinggal itu.

Pelajar yang menerima KIP dari Mendikbud yakni sebanyak 82 orang siswa SD, 49 siswa SMP dan 118 orang siswa SMA, 46 orang SMK dan 79 orang siswa pendidikan kesetaraan paket A, B dan C.

Menteri juga menyerahakan bantuan sarana dan prasarana untuk SD sebesar Rp2,1 miliar dan bantuan sarana TIK sebesar Rp600 juta.

Ada pula bantuan untuk tiga lembaga Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) untuk kegiatan rehabilitasi gedung dan alat bermain edukatif senilai Rp410 juta yang dirinci untuk PAUD Melati sebesar Rp70 juta, PAUD Satya Sai Rp30 juta dan PAUD Pelita Bunda untuk membangun gedung baru Rp310 juta.

Kunjungan Mendikbud di Bengkulu selain menyerahkan sejumlah sarana prasana tersebut juga untuk membuka kegiatan Lawasan Sejarah Nasional (Lasenas) 2017 yang diikuti sebanyak 2000 pelajar dari seluruh provinsi di Nusantara.


Pewarta: Helti Marini Sipayung
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2017