Jakarta (ANTARA News) - Golden State Warriors nyaris saja menelan kekalahan pertama dalam musim playoff saat menang tipis 113-111 atas San Antonio Spurs pada Game 1 Final Wilayah Barat, Minggu malam waktu setempat atau Senin pagi WIB di Oakland, California.
Warriors tertekan sampai Kawhi Leonard ditarik keluar karena cedera pergelangan kaki pada kuatert ketiga. Ketiadaan Leonard dimanfaatkan betul oleh Warriors dengan melesat 18-0 pada kuarter ini di mana andalan mereka Stephen Curry menemukan kembali ritme permainannya pada kuarter keempat ini demi mengatasi Spurs.
Curry mencetak 40 poin dan melepaskan sebuah lemparan tiga angka untuk menyamakan kedudukan ketika waktu tersisa 1 menit 48 detik.
"Ini playoff. Anda harus berjaga terhadap segala kemungkinan," kata Curry seraya menyatakan pada Game 2 yang masih akan dimainkan di markas mereka di Oracle Arena, timnya harus tampil lebih baik lagi.
Draymond Green membawa Golden State memimpin lewat hujan lemparan tiga angka setelah Warriors tertinggal sampai selisih 25 poin.
Kevin Durant mencetak 10 poin berturu-turut pada kuarter empat, sedangkan totalnya dia mempersembahkan 34 poin, sedangkan Zaza Pachulia mempersembahkan 11 poin dan sembilan rebound.
Leonard sendiri menciptakan 26 poin dan delapan rebound, sedangkan LaMarcus Aldridge merangsek dengan 28 poin.
Meski tampil agak kepayahan pada Game 1 ini, Warriors mencatat statistik menang-kalah 9-0 selama babak playoff ini.
Game 2 akan dimainkan Selasa malam waktu setempat di Oracle Arena.
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2017