Bengkulu (ANTARA News) - Menteri Kesehatan Nila Moeloek menjanjikan dokter spesialis untuk memenuhi kebutuhan masyarakat di Provinsi Bengkulu.
"Ada program wajib kerja dokter spesialis selama satu tahun dan ini yang akan dioptimalkan untuk memenuhi kebutuhan daerah," kata Menteri Nila saat membuka Rapat Kerja Kesehatan Daerah Provinsi Bengkulu di Bengkulu, Sabtu.
Ia mengatakan kebutuhan terhadap dokter spesialis memang masih tinggi, terutama di wilayah kabupaten.
Untuk memenuhi kebutuhan terhadap dokter spesialis itu, pemerintah membuat regulasi program wajib kerja dokter spesialis selama satu tahun.
Kebutuhan terhadap dokter spesialis itu terungkap dalam dialog antara Menteri Nila bersama peserta rapat kerja kesehatan daerah.
Bupati Bengkulu Utara, Mian yang hadir dalam rapat kerja itu menyampaikan kebutuhan daerah yang dipimpinnya terhadap dokter spesialis.
Menurut Mian, masih dibutuhkan sebanyak 30 orang dokter spesialis untuk melayani masyarakat di Bengkulu Utara, termasuk memastikan layanan kesehatan di Pulau Enggano, pulau terluar Bengkulu.
"Pulau Enggano perlu jadi perhatian sebab akses menuju pulau sangat terbatas, karena itu ketersediaan layanan kesehatan yang lengkap perlu diupayakan," kata Mian.
Ia mencontohkan beberapa waktu lalu, seorang warga Pulau Enggano terlambat mendapat perawatan kesehatan akibat alat transportasi berupa kapal feri tidak berlayar ke pulau itu.
Sementara Wakil Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah mengingatkan pemerintah daerah untuk melengkapi sarana prasarana untuk mendukung pelayanan dokter spesialis.
"Pastikan peralatan lengkap sehingga dokter spesialis bisa berkerja optimal," katanya.
Pewarta: Helti Marini Sipayung
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2017