Jakarta (ANTARA News) - Inter Milan lagi-lagi menerima kekalahan di kompetisi Liga Italia Serie A setelah ditekuk tim papan bawah, Genoa, dengan skor 1-0 pada pertandingan pekan ke-35 di Luigi Ferraris, Minggu.
Inter Milan belum meraih kemenangan dalam tujuh laga terakhir setelah dikalahkan Genoa, Napoli, Fiorentina, Crotone, Sampdoria dan meraih hasil imbang saat menjamu AC Milan dan Torino pada bulan lalu.
Tren negatif ini membuat Inter Milan terpaksa mengubur mimpinya untuk duduk di posisi lima besar Liga Italia guna mengamankan jatah berlaga di Liga Europa.
Saat ini pasukan Stefano Pioli duduk di peringkat tujuh klasemen sementara dengan perolehan 56 poin, atau selisih sembilan angka dari Atalanta di peringkat lima dengan 65 poin. Adapun Genoa naik ke peringkat 16 klasemen.
Gol tunggal kemenangan Genoa dicetak bekas pemain Inter Milan, Goran Pandev, setelah menerima umpan gelandang berpaspor Portugal, Miguel Veloso, pada menit 70.
Inter Milan berkesempatan menyamakan kedudukan dari eksekusi tendangan penalti menyusul pelanggaran Nicolas Burdisso yang menyentuh bola di kotak terlarang pada menit 87. Namun sepakan Antonio Candreva berhasil dihentikan kiper Genoa.
Inter Milan pun semakin tertekan setelah Geoffrey Kondogbia diusir wasit akibat melontarkan protes pada menit 89. Skor 1-0 untuk kemenangan Genoa bertahan hingga laga selesai, demikian Football Italia.
Susunan pemain:
Genoa: Lamanna; Biraschi, Burdisso, Gentiletti; Lazovic (Munoz 74), Miguel Veloso, L Rigoni, Beghetto, Cataldi; Palladino (Cofie 89); Simeone (Pandev 19)
Inter: Handanovic; D'Ambrosio, Medel, Andreolli, Nagatomo (Banega 82); Gagliardini, Kondogbia; Candreva, Eder (Gabriel Barbosa 72), Perisic; Icardi (Palacio 72)
Pewarta: Alviansyah
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2017