Ternate (ANTARA News) - Satu korban kecelakaan perahu longboat di Pulau Obi, Halmahera Selatan, Maluku Utara bernama Teni Imur (40 tahun) ditemukan tewas dalam posisi mengapung.

Humas Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan Maluku Utara Fahri Yosua di Ternate, Jumat, menyatakan, korban ditemukan di sekitar Perairan Pulau Obi pada koordinat 01 43.75 S / 128 01.23 E pada Kamis 4/5) kemarin.

Sementara, satu korban lainnya Farel (7 tahun) hingga kini belum ditemukan, sehingga Tim SAR terus melanjutkan pencarian dengan memperluas jangkauan.

Selain itu, Tim SAR juga melakukan penyelaman sekitar lokasi kejadian, karena sesuai data penumpang masih ada satu korban lain dan hingga kini masih dilakukan proses pencarian," katanya.

Longboat yang terbuat dari kayu bermesin 40 PK itu mengangkut 12 orang bertolak dari Desa Bobo, Kecamatan Obi Selatan dengan tujuan Desa Sum, Obi Timur, namun dalam perjalanan dihantam angin kencang dan gelombang sehingga terbalik.

Pewarta: Abdul Fatah
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2017