Jakarta (ANTARA News) - Ketua MPR RI Zulkifli Hasan menginginkan pemerintah dapat memberikan lahan kepada para petani kecil agar mereka dan anggota keluarganya lebih sejahtera.

"Sudah menjadi tugas pemerintah untuk berpihak pada petani yang miskin dan tidak mampu. Jalan keluarnya adalah memberikan mereka lahan agar bisa sejahtera," kata Zulkifli Hasan dalam rilis di Jakarta, Jumat.

Menurut Zulkifli, peringatan Hari Hak Asasi Petani setiap 20 April harus dijadikan momentum untuk kemajuan petani, terlebih mengingat banyak persoalan yang dihadapi petani, salah satunya terkait dengan lahan.

Ketua MPR juga menegaskan bahwa di negeri yang menjalankan Pancasila yang salah satu silanya Keadilan Sosial bagi Seluruh Rakyat Indonesia maka petani juga seharusnya diangkat derajatnya agar sejahtera.

Sebelumnya, pelaksanaan program reforma agraria, bila dilakukan dengan sungguh-sungguh dinilai bakal dapat menjadi solusi bagi ketimpangan perekonomian yang kerap dialami kaum petani.

"Reforma agraria dan perhutanan sosial diharapkan bisa menjawab persoalan ketimpangan ekonomi petani Indonesia," kata Wakil Ketua Komisi IV DPR RI Daniel Johan.

(T.M040/D007)

Pewarta: Muhammad Razi Rahman
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2017