Tokyo (ANTARA News) - Saham-saham bursa Tokyo ditutup bervariasi pada Rabu, karena pengumuman mengejutkan Inggris mengenai pemilu dipercepat yang mendorong penguatan yen terhadap dolar AS dan mengurangi sentimen para investor, sementara aksi buru saham-saham murah sedikit membantu.
Indeks Nikkei-225 di Bursa Saham Tokyo naik 13,61 poin atau 0,07 persen dari penutupan Selasa (18/4) menjadi 18.432,20 poin, sedangkan indeks Topix yang lebih luas dari seluruh saham papan utama turun tipis 0,11 poin atau 0,01 persen menjadi ditutup pada 1.471,42 poin.
Pada penutupan perdagangan, saham-saham peralatan listrik dan jasa-jasa memimpin kenaikan, sedangkan saham-saham transportasi laut dan transportasi darat mencatat penurunan terbesar.
Jumlah saham naik melebihi yang menurun, sebanyak 1.043 saham berbanding 820 saham di papan utama, dengan volume perdagangan mencapai 1.952,91 juta saham, meningkat dari 1.575,22 juta saham sehari sebelumnya.
Nilai transaksi pada hari perdagangan ketiga dalam minggu ini mencapai 2.317 miliar yen (21,30 miliar dolar AS), demikian Xinhua melaporkan.
(A026)
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2017