Jakarta (ANTARA News) - Pasangan calon Gubernur DKI Anies Baswedan dan Sandiaga Uno menang di TPS 08 Setia Budi, Kuningan Timur, Jakarta Selatan. TPS ini adalah tempat calon wakil gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat mencoblos. Pada putaran pertama, tanggal 15 Februari 2017, di TPS ini, Anies Baswedan dan Sandiaga Uno juga unggul.
Pantauan Antara di TPS 08 Kuningan Timur, Jakarta, Rabu, memperlihatkan Anies-Sandiaga unggul dengan 212 suara, sedangkan jumlah suara Ahok-Djarot nyaris setengahnya sebesar 107 suara.
Di TPS ini total suara ada 320 dan suara sah 319, tidak sah satu suara, sedangkan surat suara yang diterima TPS 08 ini ada 420 suara.
Ketika selesai diumumkan hasilnya, warga serempak meneriakkan "Alhamdulillah".
Djarot bersama dengan istrinya Happy Farida mendatangi TPS 08 pukul 08.30 WIB. Rabu pagi, Djarot datang tidak menggunakan baju kotak-kotak garis merah seperti simbol yang dsia pakai biasanya bersama pasangannya Ahok, melainkan menggunakan kemeja kotak-kotak biru.
Hanya istrinya yang memakai baju kotak-kotak bergaris merah. Terdapat 430 pemilih pada daftar pemilih yang terpampang di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 08 tempat calon wakil gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat memberikan suara.
TPS 08 sudah dibuka sejak pukul 07.05 WIB. Dengan lokasi di tengah perkampungan tepat di lapangan bulu tangkis dengan tenda biru sederhana.
Djarot terdaftar dengan nomor DPT 297, sedangkan istrinya Happy Farida terdaftar dengan nomor DPT 298 di desa Setia Budi, Kelurahan Kuningan, Jakarta Selatan.
Pada putaran pertama, tanggal 15 Februari 2017, di TPS ini, Anies Baswedan dan Sandiaga Uno juga unggul.
"Total perolehan suara adalah Agus-Sylvi sebanyak 84, Ahok-Djarot 93 dan Anies-Uno sebanyak 140 suara," kata Ketua Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara Ravi Masud di kecamatan Setiabudi , Kuningan Timur TPS 8, Rabu (15/2) pada saat itu.
Total surat yang diterima putaran pertama adalah 430 lembar, sedangkan yang terpakai adalah 323 surat suara sehingga tersisa 107 surat suara.
Pewarta: Afut Syafril
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2017