Jakarta (ANTARA News) - Calon wakil gubernur DKI Jakarta nomor urut 3, Sandiaga Uno, mendapat kain songket dari Ikatan Keluarga Minang (IKM) pada silaturahim di Gelanggang Remaja Senen, Jakarta, Sabtu.
Ratusan orang Minang di Jakarta menghadiri acara silaturahim yang dihadiri pula oleh politisi Partai Gerindra Fadli Zon itu.
Sandiaga mengucapkan terima kasih atas dukungan IKM. "Saya harapkan juga semangat tangguh pengusaha-pengusaha Minang yang diusahakan dapat naik kelas," kata Sandiaga., sehingga menginspirasi pengusaha-pengusaha baru masuk program One Kecamatan One Center for Entrepreneurship (OK OCE).
"Pengusaha-pengusaha Minang dapat menjadi mentor bagi pengusaha-pengusaha yang ada di Jakarta, sehingga kita dapat menyediakan ekonomi yang lebih dengan membuka lapangan pekerjaan," kata Sandiaga.
Putaran kedua Pilkada DKI Jakarta mempertemukan pasangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno lolos dan pasangan Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat.
Pewarta: Susylo Asmalyah
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2017