"Hari ini kami memperkenalkan era baru LG all inverter. Inverter intinya mengenai efisiensi, ketahanan dan kenyamanan. Juga efisien, ekonomis, hemat energi dalam jangka panjang," ujar President Director LG Electronics Indonesia, Jaeyoung Lee dalam "Product Launch LG Home Appliance and Air Conditioner Inveter Technology Collection" di Jakarta, Selasa.
Dalam kesempatan berbeda, Sales Director PT LG Electronics Indonesia, Budi Setiawan, mengungkapkan keempat produk yakni AC Dual Cool Series, LG Smart Inverter Compressor, LG TwinWash dan LG NeoChef menyasar kalangan menengah ke atas.
"Penjualan produk berteknologi inverter ini pasarnya kalangan menengah ke atas, karena tahun ini produk kami sudah mulai lengkap dan range produk lebar ," ungkap dia kepada ANTARA News.
"Indonesia ke depan daya belinya semakin bagus, orang ingin menikmati produk berkualitas. Kemudian, tingkat kompetisi. Sebentar lagi banyak brand negara lain yg menyasar segmen ini. Tidak bisa dielakkan persaingan harga semakin ketat," kata dia.
Kemudian, lemari es LG Smart Inverter Compressor yang pengoperasiannya bertumpu pada satu tuas penggerak, sehingga mampu menghemat asupan listrik hingga 32 persen.
Adapula mesin cuci, LG TwinWash yang dilengkapi tabung cuci ganda. Kedua tabung ini bisa dioperasikan salah satu maupun secara bersamaan sesuai kebutuhan. Dengan begitu, pengunaan air dan listrik serta kebutuhan waktu mencuci pakaian bisa dioptimalkan.
"Mengenai harga, kisarannya beragam.
Mulai dari Rp 3 juta untuk AC hingga Rp 50 juta untuk lemari es. Di pangsa pasar menengah atas harga tidak terlalu penting yang penting produk berkualitas bagus," pungkas dia.
Pewarta: Lia Santosa
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2017