Dilansir dari Reuters, laporan tersebut menyebutkan Google menawarkan investasi itu untuk menjamin ketersediaan pasokan layar fleksibel OLED untuk posel Pixel terbaru mereka.
Layar OLED sudah digunakan oleh Samsung Electronics untuk flagship seri Galaxy mereka, sementara itu Apple berencana menggunakannya untuk generasi iPhone berikutnya.
LG Display menolak untuk berkomentar sementara Google belum memberikan pernyataan terkait hal tersebut.
(Baca juga: Finalis kontes game Google, mulai dari Bubur Ayam hingga Om Telolet Om)
Penerjemah: Natisha Andarningtyas
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2017