Palembang (ANTARA News) - Sriwijaya FC sejauh ini belum mengagendakan uji coba tambahan persiapan Liga 1 setelah tim menjalani tur ke tiga kota yakni Cilegon, Karawang, dan Lampung, 22 Maret-2 April 2017.
Sekretaris Tim Sriwijaya FC Achmad Haris di Palembang, Senin, mengatakan, tim saat ini lebih berfokus pada pematangan taktik dan strategi sehingga belum memastikan apakah bakal ada uji coba tambahan.
"Bersama pelatih baru (Osvaldo Lessa), sebenarnya lebih ditekankan bagaimana agar pemain dan pelatih saling menyatu dulu sehingga ketika memberikan intruksi bisa jalan di lapangan. Sehingga kebersamaan dalam latihan juga tidak kalah penting dibandingkan uji coba," kata Haris.
Ia mengatakan para pemain saat ini sedang proses adaptasi dengan pelatih baru, beserta jajaran pelatih lainnya.
Untuk itu, manajemen klub memberikan kebebasan kepada Osvaldo, apakah akan menambah uji coba atau memilih hanya mengevaluasi hasil uji coba sebelumnya.
"Kondisi terakhir saat ini, Osvaldo ingin memantangkan kekompakan tim dulu. Tapi, jika ingin uji coba tambahan, maka manajemen akan mengusahakan," kata dia.
Sebelumnya, Sriwijaya FC membatalkan jadwal uji coba bersama PS TNI pada 7 April 2017 atas permintaan pelatih baru.
Pelatih asal Brazil itu beralasan, jarak uji coba terlalu dekat dengan kompetisi yang mulai bergulir pada 15 April 2017.
Sementara di sisi lain, Laskar Wong Kito terbilang sudah mendapatkan kesempatan uji coba dalam tur tiga kota di Cilegon dengan berhadapan Cilegon United 1-0, Persika Karawang 3-0, dan Lampung Sakti 1-1.
Skuat Laskar Wong Kito tiba di Palembang dari Lampung pada Senin pagi, dan akan memulai latihan pada Selasa sore di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang.
Pewarta: Dolly Rosana
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2017