Pembukaan acara yang berlangsung mulai 30 Maret - 2 April 2017 tersebut turut dihadiri Istri Menteri Federal Malaysia, Datin Seri Utama Anggraini yang juga dikenal dengan Enny Beatrice, mantan artis film terkenal Indonesia.
Nampak pula ibu-ibu pejabat dari KBRI Kuala Lumpur, pengurus Indonesia Trade Association (ITA), Ketua Dewan Desain dan Busana Muslim, Alia Khan dan sejumlah desainer ternama Indonesia diantaranya Dian Pelangi.
"Ini merupakan tahun pertama kami menyelenggarakan acara ini. Kami tidak bisa menyelenggarakan acara ini tanpa dukungan dari pemerintah setempat, organisasi internasional, perusahaan sponsor dan yang paling penting para desainer," ujar pendiri AIFW, Fuza Umar.
Fuza Umar mengatakan AIFW akan menampilkan fashion trade show, fashion show dan fashion interaktif yang menampilkan pembicara lokal dan internasional, akademisi serta investor berbagai bidang dari industri busana muslim.
AIFW juga diikuti tiga desainer busana muslim paling berpengaruh yakni Dian Pelangi dari Indonesia, Miss Nina ikon dakwah dan busana muslim Malaysia dan Melanie Elturk pakar busana muslim dan hijab dunia.
AIFW 2017 didukung oleh Kementrian Federal Malaysia, Malaysia External Trade Development Corporation dan UKM di Malaysia.
Pewarta: Agus Setiawan
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2017