Jakarta (ANTARA News) - Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, setidaknya akan bernafas lega karena bisa menurunkan penyerang andalan asal Brasil, Roberto Firmino, sebagai starter pada laga Liga Utama Inggris pekan ke-29 melawan Manchester City di Ettihad, Minggu.
Liverpool bisa menurunkan Firminho yang absen pada laga melawan Burnley pekan lalu karena cedera. Tampilnya Firmino membuat penyerang Divock Origi tergeser ke bangku cadangan.
Secara umum tidak ada perubahan besar dari tim utama yang diusung Klopp. James Milner akan memimpin Liverpool sebagai kapten dan lini tengah The Reds dipercayakan kepada gelandang bertipe menyerang seperti Gini Wijnaldum, Adam Lallana, dan Philippe Coutinho.
Firminho akan berduet dengan Sadio Mane di lini depan. Dua pemain itu akan berhadapan langsung dengan bek City, John Stone dan Nikolas Otamendi.
Manchester yang memburu kemenangan untuk mengobati kekalahan mereka di Liga Champions atas Monaco akan menurunkan duet penyerang Raheem Sterling dan Sergio Aguero.
Liverpool duduk di peringkat empat klasemen Liga Utama Inggris dengan 55 poin, selisih satu poin dari Manchester City di peringkat tiga, demikian laman Liverpool FC.
Susunan pemain:
Liverpool: Mignolet, Clyne, Klavan, Matip, Milner, Can, Wijnaldum, Lallana, Coutinho, Mane, Firmino.
Cadangan:Karius, Lovren, Moreno, Lucas, Alexander-Arnold, Woodburn, Origi.
Man City: Caballero, Fernandinho, Stones, Otamendi, Clichy, Yaya Touré, Sané, De Bruyne, Silva (C), Sterling, Agüero.
Cadangan: Bravo, Sagna, Fernando, Nolito, Kolarov, Iheanacho, A. Garcia
Pewarta: Alviansyah P
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2017