Jakarta (ANTARA News) - Ganda campuran Flandy Limpele/Vita Marissa meraih gelar pertama dalam turnamen Super Series, saat mereka memenangi final Singapura Terbuka, Minggu. Menurut situs penyelenggara, Flandy/Vita yang menjadi unggulan delapan itu hanya membutuhkan waktu 27 menit untuk mengalahkan ganda Thailand Sudket Prapakamol/Saralee Thungthongkam 21-14, 21-13. Gelar juara yang diraih di Singapore Indoor Stadium itu merupakan gelar Super Series pertama sekaligus gelar kedua sejak berpasangan, setelah sebelumnya mereka memenangi Jepang Terbuka 2006. "Flandy/Vita bermain bagus tetapi lawannya juga banyak membuat kesalahan terutama Saralee," ujar Ketua Bidang Pembinaan Prestasi PB PBSI Lius Pongoh yang mendampingi para pemain di Singapura, mengenai keberhasilan pasangan senior tersebut. Meski gagal membukukan kemenangan pada ganda campuran, Thailand berhasil membawa pulang gelar dalam turnamen berhadiah total 200.000 dolar AS itu melalui pemain tunggal putra Boonsan Ponsana. Boonsak yang tidak diunggulkan itu berhasil mengalahkan pemain China, unggulan tujuh Chen Yu dalam dua game 21-17, 21-14. Sementara itu, tunggal putri nomor dua dunia Zhang Ning, memperbaiki rekor kemenangan atas rekan senegaranya Xie Xinfang menjadi 11-9 setelah berhasil mengungguli pemain peringkat satu tersebut. Kemenangan di final Singapura Terbuka yang diraihnya setelah bermain selama satu jam itu menjadi gelar Super Series kedua bagi juara Olimpiade tersebut setelah sebelumnya menang di Swiss Terbuka. Ganda putri peringkat tiga dunia Wei Yili/Zhang Yawen menyingkirkan sesama ganda China Yang Wei/Zhao Tingting 10-21, 21-19, 21-18 untuk meraih gelar keduanya tahun ini setelah All England. China memastikan membawa pulang tiga gelar setelah ganda putra Fu Hiafeng/Cai Yun berjuang selama satu jam lebih untuk meraih kemenangan atas Choong Tan Fook/Lee Wan Wah dari Malaysia 16-21, 24-22, 21-18. Usai Singapura Terbuka, sebagai besar para pemain langsung terbang ke Jakarta untuk mengikuti turnamen Super Series keenam, Indonesia Terbuka yang akan dimulai Selasa (8/5). (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007