Mumbai (ANTARA News) - Sedikit-dikitnya tujuh orang tewas dan beberapa orang lagi dikhawatirkan terkubur di bawah reruntuhan setelah satu ledakan kuat di satu pabrik kimia di India barat, Sabtu, kata polisi. Ledakan itu merusak bangunan pabrik berlantai-tiga tersebut, yang menghasilkan ammonium nitrate yang digunakan dalam bahan peledak, di dekat kota kecil Nashik di negara bagian Maharashtra sekitar pukul 01:00 waktu setempat. "Kami sedang memindahkan bagian-bagian tubuh dan kami khawatir beberapa orang lagi masih tertimbun di bawah puing," kata perwira polisi bernama S.M. Kadam, seperti dikutip Reuters. (*)
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007