Jakarta (ANTARA News) - Juara lima kali sekaligus juara bertahan, China menjadi unggulan teratas pada kejuaraan beregu campuran ke-10, Piala Sudirman yang akan digelar Scotstoun International Sports Arena, Glasgow, Skotlandia, 11-17 Juni. Dalam pengumuman unggulan yang dilakukan Jumat (4/5) waktu setempat seperti disiarkan situs resmi Federasi Bulutangkis dunia (BWF), Indonesia dan Korea --tim yang juga pernah mengangkat piala tersebut pada sembilan turnamen sebelumnya-- juga berada dalam Grup Satu yang di dalamnya termasuk Inggris, dan tujuh negara lainnya yang akan menantang China untuk memperebutkan trofi. Malaysia yang mendapat promosi akan berada di Grup Satu bersama China, sementara Swedia yang pada penyelenggaraan dua tahun lalu di Beijing, China, berada di Grup Satu, terdegradasi dan berada di posisi terbawah Grup Dua. Selain peringkat satu China dan Malaysia (peringkat 4), negara-negara lain di Grup Satu adalah Denmark (2), Korea (3), Indonesia (5), Thailand (6), Inggris (7) dan Hong Kong (8). Pada Grup Dua, Singapura menduduki peringkat teratas diikuti Jepang, Polandia, Jerman, Taiwan, Belanda, Rusia dan Swedia. Sebanyak 49 negara dari seluruh lima benua, di antaranya 12 dari Asia, 31 dari Eropa, tiga dari Pan Amerika, dua dari Oceania dan Afrika Selatan satu-satunya wakil Benua Afrika, ambil bagian dalam event beregu campuran nomor satu di dunia, yang digelar di Glasgow untuk keduakalinya setelah sebelumnya berhasil mencatat rekor jumlah peserta 59 negara pada 1997. China telah memenangi Piala Sudirman lima kali, sedangkan Korea Selatan tiga kali dan Indonesia sekali sejak kejuaraan beregu campuran paling bergengsi itu diselenggarakan pada 1989. Negara-negara peserta dibagi dalam tujuh divisi dengan lima divisi teratas terdiri atas delapan negara sedangkan Grup 6 dan Grup 7 terdiri atas lima dan empat negara. Prancis dan Australia juga mendapat promosi dari Grup 4 dan diunggulkan di urutan pertama dan kedua pada Grup 3, yang didalamnya juga terdapat India, tuan rumah Skotlandia, Kanada, AS, Bulgaria dan Selandia Baru. Kelima Divisi teratas masing-masing dibagi dalam dua grup saat pengundian dilaksanakan di Akademi Bulutangkis Nasional Skotlandia di Scotstoun pada Kamis (10/5). Dua tim teratas pada masing-masing grup di Divisi Satu akan maju ke semifinal pada Sabtu (16/5). Tim-tim pada divisi lainnya akan menghadapi promosi dan degradasi serta pertandingan playoff melawan tim setara paga grup lainnya pada Jumat (15/5) untuk menentukan peringkat 1-49.(*)
Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2007