Kami masih memiliki dua bulan sebelum musim ini berakhir. Kita lihat nanti."
Manchester (ANTARA News) - Manchester United (MU), yang berupaya untuk kembali ke Liga Champions, dibayangi masalah ketidakpastian masa depan dua penyerang andalannya, Zlatan Ibrahimovic dan Wayne Rooney.
Ibrahimovic (35), mantan penyerang Paris Saint-Germain (PSG), meraih kesuksesan besar dalam musim pertamanya di Inggris, tetapi beberapa komentar baru-baru ini menimbulkan spekulasi tentang masa depan pemain asal Swedia tersebut.
Gol Ibrahimovic ke-26 untuk MU membantu klub tersebut menang 3-2 atas Southampton pada Minggu lalu untuk mengamankan gelar Piala Liga Inggris, trofi utama pertama mereka di bawah pelatih Jose Mourinho.
Namun, Ibra ketika ditanya apakah akan memperpanjang kontrak selama satu tahun, dijawabnya "Kami masih memiliki dua bulan sebelum musim ini berakhir. Kita lihat nanti."
Ia menimpali, "Seseorang mengarang cerita bahwa bila kami tidak lolos ke Liga Champions, saya tidak akan memperpanjang kontrak. Ini tidak ada hubungannya dengan itu."
Sedangkan, Rooney (31), sudah tidak menjadi pilihan utama MU sejak bulan lalu karena mengalami cedera otot dan membutuhkan sebuah perawatan atas masalah giginya.
Kapten klub tersebut menjadi pemain cadangan yang tidak diturunkan ketika melawan Southampton dan menjadi pemain yang kurang penting di Old Trafford meski memecahkan rekor gol sepanjang masa MU pada Januari, demikian AFP.
Pewarta: Alviansyah P
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2017