Jakarta (ANTARA News) - Menteri Sekretaris Negara Yusril Ihza Mahendra mengaku belum mengetahui pelaksanaan perombakan kabinet yang akan dilakukan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada awal bulan Mei ini. "Saya tidak tahu. Sampai hari ini kita belum tahu. Jadi kita tunggu saja," katanya usai menghadiri rapat konsolidasi Partai Bulan Bintang di Jakarta, Jumat. Tentang efektivitas reshuffle yang akan dilakukan, Yusril hanya tersenyum sambil masuk ke dalam mobil dinas. Mengenai isu pengunduran dirinya sebagai Ketua Dewan Syuro Partai Bulan Bintang, Yusril mengatakan, "Anda saja yang mundur". Ketika ditanya apakah ada pembicaraan atau "negosiasi" dengan Presiden, ia menegaskan tidak ada apa-apa dan juga tidak ada masalah apa-apa, dan ia akan menunggu perkembangan. Saat didesak apakah sudah mendapat telepon dari Presiden, Yusril hanya menjawab dengan senyuman. Sementara itu pada kesempatan yang sama, Ketua Umum Partai Bulan Bintang MS Ka`ban menyatakan partainya mendukung sepenuhnya kepemimpinan pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono dan Jusuf Kalla dan menyerahkan keputusan reshuffle pada Presiden. "Kami mendukung sepenuhnya kepemimpinan Presiden dan Wapres (Jusuf Kalla, red) serta menyerahkan keputusan reshuffle pada hak prerogratif presiden," papar Ka'ban yang juga merupakan Menteri Kehutanan. Ka`ban mengatakan PBB yakin Presiden akan melakukan perombakan kabinet dengan menempatkan orang-orang yang terbaik demi perbaikan kinerja kabinet pada masa yang akan datang.(*)
Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2007