Moskow (ANTARA News) - Menteri Pertahanan Rusia Sergei Shoigu berkata kepada Presiden Vladimir Putin hari ini bahwa kota Palmyra di Suriah telah sepenuhnya direbut kembali dari tangan kelompok militan ISIS.
Pernyataan ini kemudian disiarkan oleh kantor berita RIA setelah mengutip juru bicara Kremlin Dmitry Peskov.
Peskov melanjutkan, pasukan Suriah berhasil merebut kembali kota kuno yang sudah dua kali jatuh ke tangan ISIS itu.
Menurut Peskov, keberhasilan Suriah itu tidak lepas dari dukungan pasukan udara Rusia, demikian Reuters.
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2017