Jakarta (ANTARA News) - Perusahaan agribisnis dan makanan PT SMART (SMAR) berencana untuk melakukan pembelian kembali (buy back) saham yang telah dikeluarkannya untuk dijual atau disimpan kembali dalam rangka meningkatkan likuiditas saham perseroan. dengan jumlah maksimum 200 juta saham. "Perseroan berencana untuk menjual kembali saham yang nantinya dibeli kepada investor strategis jika memang terdapat kesempatan tersebut. Saat ini, perseroan belum menemukan investror strategis yang dimaksud," kata Direktur SMART Budo Wijana dalam laporannya kepada Bursa Efek Jakarta (BEJ) di Jakarta, Jumat. Menurut dia, untuk menjaga likuiditas perseroan, perseroan tetap memprioritaskan penggunaan dananya untuk kebutuhan investasi dan modal kerja sebelum melakukan pembelian kembali saham. Dalam rangka meningkatkan nilai pemegang saham, perseroan antara lian telah melakukan konversi utang ke saham, memecah nilai nominal saham, melakukan non-deal roadshow ke luar negeri, melakukan analyst meeting dan meningkatkan pertemuan dengan para investor, paparnya. Perseroan juga berencana membagikan dividen kepada para pemegang saham untuk tahun fiskal 2006 dan terus melakukan pertemuan dengan para investor baik yang berasal dari dalam maupun luar negeri, katanya menambahkan. (*)
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007