Abu Dhabi (ANTARA News) - Sebuah mutiara 575 karat yang dulunya pernah menjadi milik Marco Polo, dilelang, Kamis, di Uni Emirat Arab, oleh pemiliknya yang mengharapkan mutiara tersebut laku senilai 8 juta dolar. Permata Lembah Arco sepanjang 7,9 cm itu "merupakan permata terbesar di luar museum," kata pedagang permata Khaled Ali Al-Sayegh. "Dulunya permata itu milik Kubilai Khan, cucu Jengis Khan, dan ia memberikannya kepada Marco Polo sebagai hadiah ... Saya punya sertifikatnya," katanya lewat telpon, seperti dilaporkan Reuters. Sayegh mengemukakan dirinya membeli permata 575 karat itu pada 12 hari lalu dari seorang Perancis, namun Sayegh menolak mengungkapkan berapa harga pembelian permata tersebut. Mutiara terbesar di dunia yang tercatat sebagai rekor adalah Mutiara Allah, yang ditemukan seorang penyelam Muslim di Filipina pada 7 Mei 1934, di lepas pantai Pulau Palawan. Permata Allah panjangnya 24 cm. Marco Polo adalah seorang pedagang dan penjelajah asal Venesia yang namanya termasyhur di seluruh dunia berkat perjalanan yang dilakukannya. Perjalanannya dicatat dalam buku "Il Milione" atau "Perjalanan Marco Polo". Ia merupakan orang Barat pertama yang melintasi `Jalan Sutra ke China` dan mengunjungi Kubilai Khan, Raja Mongol terkenal. (*)
Copyright © ANTARA 2007