Jakarta, (ANTARA News) - Mantan Presiden Megawati Soekarnoputri meminta masyarakat memberikan waktu lagi kepada dirinya untuk memimpin Indonesia agar ia mampu menuntaskan program saat menjadi presiden yang hanya dijalani selama tiga tahun.

"Saya akan menuntaskan program sembako murah yang sudah saya laksanakan di awal pemerintahan saya dulu. Tiba saatnya kita harus mengakui kesejahteraan rakyat tidak pernah beranjak sejak saya turun," kata Megawati di hadapan ribuan warga Kabupaten Sorong, Papua Barat, Rabu, sebagaimana dikutip staf khususnya, Ari Junaedi.

Megawati, kata Ari, melalui layanan pesan singkat (SMS) yang diterima di Jakarta, Rabu, juga mengatakan bahwa Bung Karno pun juga mengalami hal serupa yakni harus dipaksa turun pada tahun 1965 akibatnya program pembangunan terbengkalai,

Ari mengatakan, pada kesempatan itu, Ketua Umum PDI Perjuangan itu kembali mengingatkan kepada rakyat Indonesia untuk menyadari bahwa Megawati hanya pernah memerintah sebagai RI-1 selama tiga tahun.

Putri tertua Proklamator Bung Karno itu mengatakan kesulitan hidup yg banyak diderita rakyat kita saat ini adalah akibat salah pilih dalam Pemilu,

Oleh karena itu, untuk menuntaskan perjuangan mengangkat harkat rakyat kecil, tidak ada cara lain selain memilih Megawati sebagai Presiden di 2009-2014. Menurut Megawati, dirinya akan dipilih kembali jika memang rakyat menghendakinya.

Dari kunjungan Megawati yang bertajuk "Silahturahmi dan Tali Kasih Mama Mega ke Indonesia Timur" pada 6-9 Januari, di berbagai daerah, Mega dielu-elukan para pendukungnya.(*)

Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2009