Kabul (ANTARA News) - Sebuah bom menghantam bus yang mengangkut tentara Afghanistan untuk melaksanakan tugas di ibukota Kabul, Kamis pagi, sehingga menewaskan sopir dan melukai 14 orang lainnya, kata polisi. "Ledakan itu melukai 14 orang dan sopirnya meninggal," kata ketua penyidikan kejahatan kota, Alishah Paktiawal, kepada AFP. "Tujuh orang yang cedera adalah petugas Militer Nasional Afghan (ANA) dan tujuh warga sipil," tambahnya. "Bom yang diletakkan di dalam gerobak itu diledakkan dari jarak-jauh," kata Kolonel militer, Ali Reza, di tempat kejadian ledakan di utara kota itu. Ledakan menerjang salah satu sisi dari bus itu dan menghancurkan seluruh jendela kendaraan tersebut. Kendaraan-kendaraan lain di dekatnya juga mengalami kerusakan. Seorang pemilik toko mengatakan, dia sedang membuka tokonya pada hari kerja ketika ledakan itu terjadi. "Saya lihat beberapa orang cedera," tuturnya. Pemberontakan yang dipimpin Taliban yang sering membuat onar di Afghanistan jarang sekali menembus ibukota yang dijaga ketat. Tetapi kota seringkali mengalami beberapa kali serangan. Pada Rabu malam, seorang senator setempat dibunuh di luar rumahnya oleh orang-orang bersenjata tak dikenal. (*)
Copyright © ANTARA 2007