Ledakan terjadi pada Minggu (5/2) sekitar jam 21 WIBCirebon (ANTARA News) - Polres Kuningan, Jawa Barat, menyelidiki terjadinya peristiwa ledakan di dusun 1 RT 01 RW 01 Desa Manis Kidul, tempat ditemukan satu buah pipa yang ujungnya ada bekas pecah serta lilitan kabel berwarna hitam menempel pada pipa tersebut.
Kepala Bidang Humas Polda Jabar Kombes Pol Yusri Yunus di Cirebon, Senin, mengatakan polisi sedang melakukan penyelidikan terkait ledakan yang terjadi pada Minggu (5/2) di halaman rumah Sutri (54) yang beralamat di Desa Maniskidul Kecamatan Jalaksana, Kabupaten Kuningan.
"Ledakan terjadi pada Minggu (5/2) sekitar jam 21 WIB," kata Yusri.
Yusri menuturkan, suara ledakan yang terjadi pada Minggu itu terdengar sampai sekitar 100 meter dari tempat kejadian.
Sutri (54) mengaku mendengar suara ledakan dan melihat kepulan asap saat melihat ke halaman depan rumah.
Sementara Ono Kartono (35) keluar dan melihat ada asap putih mengepul di belakang rumahnya.
"Dari keterangan saksi, mereka mendengar suara ledakan dan kemudian keluar rumah kemudian melihat kepulan asap di sekitar halaman depan umah," tuturnya.
Ia menambahkan akibat peristiwa ledakan tersebut tidak ada kerusakan material maupun korban jiwa ataupun luka luka.
Pewarta: Khaerul Izan
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2017