"Saya termasuk orang yang enggak terlalu mengurusi, atau kayaknya sloppy soal penampilan," ujar dia kepada ANTARA News di Jakarta, Jumat (3/2).
Seraya tersenyum, pria berusia 40 tahunan itu mengatakan tidak mau terlalu direpotkan oleh masalah pakaian. Saat bekerja misalnya, dia hanya membutuhkan kemeja, jas, dasi dan sepatu.
Baca Juga : Kiat Alfito Deannova usir tegang di depan umum
Perkara rambut yang mungkin menjadi titik perhatian utamanya. Setelah mencoba berbagai tatanan rambut, gaya under cut lah yang akhirnya menjadi pilihan, karena menurutnya bisa membuat terlihat lebih muda.
"Untungnya cowok, jadi pakaiannya paling itu-itu saja jas sama dasi, sama sepatu. Lalu paling cari potongan rambut yang benar," kata Alfito.
"Supaya kelihatan lebih muda kali ya di under cut. Tetapi saya sudah mencoba berbagai potongan rambut, kayaknya ini yang paling cocok," sambung dia.
Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2017