Sukabumi (ANTARA News) - Seorang wisatawan tewas tenggelam di objek wisata Pantai Cibuaya Ujunggenteng Sukabumi Jawa Barat, Sabtu, saat berenang bersama keluarganya.
"Sebelum ditemukan tewas, korban yang diketahui bernama Herman Parman (25) warga Kampung Lio Desa Bumisari, Kecamatan Cikidang Kabupaten Sukabumi, sempat hilang dan jasadnya ditemukan oleh tim SAR gabungann tidak jauh dari lokasi hilangnya korban di perairan laut Kecamatan Cidadap," kata Ketua Forum Koordinasi SAR Daerah (FKSD) Kabupaten Sukabumi Okih Fajri di Sukabumi, Sabtu.
Berdasar informasi yang dihimpun, kecelakaan laut itu berawal saat korban bersama keluarganya berenang di Pantai Cibuaya namun tidak mengetahui kondisi laut saat itu tengah pasang.
Diduga karena berenang terlalu tengah dan tiba-tiba datang gelombang tinggi, jasad pemuda itu langsung terseret arus laut. Keluarga korban yang panik langsung melapor kepada petugas pentai Badan Penyelamat Wisata Tirta (Balawista) Kabupaten Sukabumi.
Mendapatkan laporan tersebut, petugas Balawista langsung berkoordinasi dengan tim SAR lainnya yakni dari Pos Angkatan Laut, Pol Air, Unit SAR RAFI wilayah selatan.
Sekitar satu jam pencarian atau pada pukul 09.15 WIB jasad korban berhasil ditemukan tidak jauh dari lokasi kejadian dan langsunng dibawa ke Puskesmas Wisata Ciracap untuk dilakukan visum.
"Saat ditemukan korban sudah meninggal dan saat ini jasdnya telah dibawa keluarganya untuk dimakamkan di kampung halamannya," tambahnya.
Libur panjang akhir pekan yang bertepatan dengan libur tahun baru Imlek 2568, jumlah wisatawan yang datang ke objek wisata laut Kabupaten Sukabumi lumayan banyak dibandingkan libur akhir pekan biasanya. Untuk itu pihaknya bersiaga mengantisipasi adanya laporan terkait kecelakaan laut.
Pewarta: Aditya A Rohman
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2017